Beranda Berita Nasional ASPERAPI Gelar Pameran INDES 2024, Dorong Industri MICE Indonesia ke Pentas Dunia

ASPERAPI Gelar Pameran INDES 2024, Dorong Industri MICE Indonesia ke Pentas Dunia

1634
0
Ketua Umum ASPERAPI, Hosea Andreas Runkat. Dok. MNI

NIKEL.CO.ID, JAKARTA – Asosiasi Perusahaan Pameran Indonesia (ASPERAPI) kembali menyelenggarakan Pameran Indonesia Exhibition Summit (INDES) 2024 di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta. Acara tahunan yang berlangsung pada 5–6 November ini memasuki tahun keempat dan digelar dengan tujuan utama memperkuat peran industri Meeting, Incentive, Convention, and Exhibition (MICE) dalam mendukung perekonomian nasional.

Ketua Umum ASPERAPI, Hosea Andreas Runkat, menyampaikan bahwa INDES 2024 hadir sebagai wadah komunikasi dan kolaborasi antara para pelaku industri MICE dan pemerintahan baru.

“Pameran ini adalah bukti nyata kontribusi industri MICE terhadap perekonomian Indonesia. Kami ingin menunjukkan kepada pemerintahan baru besarnya potensi sektor ini,” ujar Hosea dalam pidatonya itu, yang diikuti NIKEL.CO.ID, di Jakarta, Selasa (5/11/2024).

Ia berharap INDES 2024 dapat menjadi jembatan antara pemerintah, Kamar Dagang dan Industri (KADIN), serta asosiasi internasional untuk mendukung pertumbuhan industri MICE yang lebih kuat.

Pameran ini menghadirkan berbagai perusahaan besar di industri MICE, mulai dari Profesional Exhibition Organizer (PEO), Profesional Convention Organizer (PCO), hingga kontraktor dan pemilik venue terkemuka. Mereka menampilkan inovasi terbaru di bidang MICE, termasuk teknologi canggih yang mendukung pelaksanaan event berskala internasional.

Menurut Hosea, acara ini tidak hanya penting bagi ASPERAPI tetapi juga bagi para akademisi dan mahasiswa yang tertarik menekuni dunia MICE. “Kami berharap acara ini dapat menjadi tempat belajar dan memperluas jaringan bagi akademisi serta praktisi muda di industri ini. Semoga ke depan industri ini dapat menjadi pusat kegiatan MICE terbesar di Indonesia dan Asia Tenggara,” tambahnya dengan optimis.

Dukungan KADIN dan Target Pertumbuhan Ekonomi 8%

Wakil Ketua Umum KADIN Indonesia Wilayah Kalimantan, Andi Yuslim Patawari, turut hadir dan menyatakan dukungan penuh dari KADIN terhadap ASPERAPI dalam memajukan industri pariwisata dan MICE di Indonesia.

“Sebagai mitra pemerintah, KADIN mendukung penuh upaya ASPERAPI dan pelaku industri lainnya untuk membawa industri MICE Indonesia lebih maju,” kata Andi.

Ia menegaskan bahwa kemajuan industri MICE tidak hanya berdampak pada pariwisata, tetapi juga memberikan kontribusi signifikan bagi perekonomian Indonesia secara keseluruhan.

Andi juga menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah dan dunia usaha untuk mencapai target pertumbuhan ekonomi sebesar 8% yang dicanangkan pemerintah.

“Pertemuan seperti ini penting sebagai forum untuk menyatukan ide-ide, inovasi, serta saran kreatif dari berbagai pelaku industri. Kita semua, baik pemerintah maupun pengusaha, memiliki peran penting dalam menggerakkan roda ekonomi,” tambahnya.

INDES 2024: Menampilkan Tren dan Teknologi Terbaru di Industri MICE

Pameran INDES 2024 menampilkan berbagai inovasi dari peserta yang terdiri dari Profesional Exhibition Organizer (PEO), Profesional Convention Organizer (PCO), Event Organizer (EO), kontraktor, dan pemilik venue. Selain itu, pengunjung dapat melihat langsung perkembangan terbaru dalam teknologi MICE, mulai dari sistem manajemen acara, teknologi pendukung virtual event, hingga inovasi pada desain dan tata ruang pameran yang lebih ramah lingkungan dan efisien.

INDES 2024 juga menawarkan berbagai sesi diskusi dan seminar yang melibatkan para ahli MICE dari dalam dan luar negeri. Para peserta dapat memperoleh wawasan berharga tentang tren global yang sedang berkembang di industri ini. Selain itu, acara ini membuka peluang bisnis bagi para pelaku MICE untuk menjalin kemitraan dengan berbagai perusahaan domestik maupun internasional.

Harapan ke Depan bagi Industri MICE Indonesia

Dengan semakin besarnya skala pameran ini setiap tahun, ASPERAPI berharap agar INDES dapat menjadi pusat perkembangan industri MICE di Indonesia yang dapat bersaing di tingkat internasional.

“Kami optimistis bahwa industri MICE akan menjadi sektor penting dalam perekonomian nasional. Semoga acara ini semakin besar di masa mendatang dan memberi dampak nyata bagi seluruh pelaku industri,” tutup Hosea Andreas Runkat.

Pameran INDES 2024 menegaskan pentingnya industri MICE bagi ekonomi dan menjadi langkah awal bagi Indonesia untuk meraih status sebagai salah satu destinasi MICE unggulan di Asia. (Shiddiq)