Beranda Daerah Gubernur Ali Mazi Lantik Tiga Penjabat Bupati dan Satu Wabup, APNI Ucapkan...

Gubernur Ali Mazi Lantik Tiga Penjabat Bupati dan Satu Wabup, APNI Ucapkan Selamat

566
0

NIKEL.CO.ID, 25 Agustus 2022-Gubernur Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara, Ali Mazi melantik Basiran sebagai Penjabat (Pj) Bupati Buton, Burhanuddin sebagai Pj Bupati Bombana, Parinringi sebagai Pj Bupati Kolaka Utara, dan Abdul Aziz untuk melanjutkan sisa jabatannya sebagai Wakil Bupati Kolaka Timur hingga 2026 di Aula Bahteramas Kantor Gubernur Sulawesi Tenggara, Rabu (24/8/2022).

Pelantikan Basiran sebagai Penjabat karena masa jabatan Bupati La Bakry berakhir pada 24 Agustus. Sementara pelantikan Burhanuddin dan Parinringi sebagai Pj karena sebelumnya Bupati Bombana Tafdil dan Bupati Rahman Umar sudah purna tugas pada 22 Agustus 2022.

Gubernur Pemprov Sultra Ali Mazi membacakan secara langsung sumpah jabatan kepada empat pejabat terkait untuk ketersediaannya memangku jabatan yang akan diamanahkan nantinya.

“Demi Allah saya bersumpah, akan memenuhi kewajiban saya sebagai Pj. Bupati Buton, Bombana, Kolut dan Wakil Bupati Koltim dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya dan memegang teguh UUD 1945 dan menjalankan segala undang dan peraturan yang ada, serta berbakti kepada masyarakat, nusa dan bangsa,” kata empat penjabat tersebut secara bersamaan.

Gubernur Ali Mazi dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada para penjabat dan pejabat yang baru saja dilantik. Ali Mazi percaya ketiga Pj bupati dan Wabup tersebut bisa melaksanakan tugas sebaik-baiknya dan seadil-adilnya dengan penuh tanggung jawab.

“Saya percaya, tiga Pj dan Wabup ini bisa menjalankan amanah. Pastikan semua masyarakat yang saudara pimpin merasakan pelayanan maksimal dari pemerintah dan menikmati hasil-hasil kebijakan program pembangunan di daerah untuk selalu menciptakan kondisi masyarakat yang aman, tentram, tertib dan damai,” kata Gubernur Ali Mazi.

Ucapan Selamat dari APNI

Pelantikan ketiga penjabat dan Wabup oleh Gubernur Pemprov Sultra, Ali Mazi turut mendapat perhatian khusus oleh jajaran Pengurus DPP Asosiasi Penambang Nikel Indonesia (APNI). Ketua Umum APNI, Komisaris Jenderal Pol. (P) Drs. Nanan Soekarna mewakili para pengurus dan anggota APNI mengucapkan selamat bertugas kepada Basiran sebagai Penjabat Bupati Buton, Burhanuddin sebagai Pj Bupati Bombana, dan Parinringi sebagai Pj Bupati Kolaka Utara.

“Kami juga mengucapkan selamat melanjutkan tugas sebagai Wakil Bupati Kolaka Timur kepada Bapak Abdul Aziz hingga tahun 2026,” kata Nanan Soekarna, Kamis (25/8/2022).

Disampaikan Nanan Soekarna, APNI yang dibentuk oleh Direktorat Jenderal Mineral dan Batubara, Kementerian ESDM pada 6 Maret 2017, akan terus membangun kerja sama dan sinergitas dalam memajukan dan membangun sektor mineral, khususnya nikel di Indonesia dengan melibatkan lintas sektoral, termasuk dengan pemerintah pusat dan pemerintah daerah. .
Menurutnya, Provinsi Sulawesi Tenggara merupakan provinsi yang memiliki kandungan dan cadangan nikel terbesar di Indonesia. Kandungan dan cadangan nikel di Sultra di antaranya dimiliki di kabupaten yang ketiga penjabat dan wakil bupatinya baru saja dilantik Gubernur Ali Mazi, Rabu kemarin. Selain banyak kegiatan usaha pertambangan nikel, hilirisasi industri pengolahan nikel di Sultra semakin maju dan berkembang.

“Selamat bertugas kepada ketiga penjabat dan wakil bupati yang telah dilantik Gubernur Ali Mazi. Wujudkan Indonesia Emas di 2045, salah satunya melalui pengelolaan nikel yang berdaya guna dan membawa manfaat dan pemerintah kabupaten, kota, dan Provinsi Sulawesi Tenggara,” tutur Nanan Soekarna. (SBH)

Artikulli paraprakMeidy Katrin Lengkey: Hulu dan Hilir Nikel Beroperasi Mendorong Pertumbuhan Ekonomi
Artikulli tjetër“Kembali ke Barak”, Ketum APNI dan Kapolri Perkuat Penegakan Hukum Pertambangan