Beranda Pemerintahan Pemerintah Luncurkan Aplikasi Digital “MinerbaOne” untuk Tata Kelola Pertambangan

Pemerintah Luncurkan Aplikasi Digital “MinerbaOne” untuk Tata Kelola Pertambangan

80
0
Minerba Convex 2025, JICC, Senayan Jakarta, Rabu (15/10/2025)
https://minerbaexpo.com/

NIKEL.CO.ID, JAKARTA — Pameran dan konferensi pertambangan nasional bertajuk Minerba Convex 2025 resmi dibuka pada Selasa (15/10/2025) di Jakarta International Convention Center (JICC). Kegiatan ini menjadi tonggak baru dalam transformasi sektor mineral dan batubara (minerba), ditandai dengan peluncuran aplikasi MinerbaOne, sebagai bagian dari upaya digitalisasi tata kelola pertambangan oleh pemerintah.

Acara pembukaan dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, antara lain jajaran Kabinet Merah Putih, para Menteri dan Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) periode sebelumnya, para Duta Besar negara sahabat, serta Gubernur dan Wakil Gubernur dari berbagai provinsi. Jajaran pejabat tinggi Kementerian ESDM, Ketua Kadin, pimpinan asosiasi dan organisasi profesi, serta para pelaku industri juga turut meramaikan gelaran perdana ini.

Dalam sambutannya, Direktur Jenderal Mineral dan Batubara (Minerba), Tri Winarno, menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya Minerba Convex untuk pertama kalinya. Ia juga menegaskan pentingnya transformasi digital dalam tata kelola sektor minerba yang selama ini telah digagas melalui serangkaian inisiatif sistem informasi.

https://inassda.org/event/inassda-full-day-seminar-on-stainless-steel/

“Pada kesempatan yang berbahagia ini, izinkan kami meluncurkan aplikasi yang kami beri nama MinerbaOne. Aplikasi ini merupakan salah satu tonggak penting dalam transformasi tata kelola yang dilakukan oleh pemerintah,” ujar Tri Winarno.

Tri menjelaskan, digitalisasi di sektor minerba telah dimulai sejak 2011 melalui pembangunan sistem Minerba One Data Indonesia, yang kemudian disusul dengan peluncuran Minerba Online Monitoring System (MOMS) dan EPNBP pada 2019. Ketiga sistem ini kini terintegrasi dalam satu platform terpadu, Minerba One, yang mengakomodasi seluruh proses usaha pertambangan mulai dari studi kelayakan, pencatatan cadangan, hingga penjualan mineral dan batubara.

“Digitalisasi ini bukan sekadar untuk mempermudah birokrasi, tetapi juga untuk meningkatkan transparansi, akuntabilitas, dan layanan publik. Ini adalah jawaban atas tantangan pengawasan yang jumlah personelnya terbatas. Mau tidak mau, suka atau tidak suka, digitalisasi harus kita bangun,” tegasnya.

https://ni-cr-mn-stainlesssteelapac.metal.com/

Lebih jauh, ia menyatakan bahwa aplikasi MinerbaOne akan memperkuat peran pemerintah dalam pengawasan dan pembinaan industri, sekaligus menjawab kebutuhan dunia usaha terhadap pelayanan yang cepat dan responsif.

“Minerba One adalah wujud nyata transformasi digital. Ini bukan jargon, tapi gerakan nyata menuju tata kelola pertambangan yang lebih bersih, produktif, dan berkelanjutan,” kata Tri.

Peluncuran aplikasi ini diharapkan dapat menjadi akselerator menuju ekosistem pertambangan nasional yang lebih modern, efisien, dan berdaya saing, sejalan dengan semangat reformasi birokrasi di tubuh Kementerian ESDM.

Minerba Convex 2025 akan berlangsung selama tiga hari dan direncanakan menghadirkan berbagai sesi diskusi, pameran teknologi, hingga pertemuan bisnis yang mempertemukan para pelaku industri, pemangku kepentingan, dan pengambil kebijakan dari dalam dan luar negeri. (Shiddiq)