Beranda Berita Nasional Hadir di Pameran EV dan Solusi Manufaktur, ZPT Tawarkan Motor Listrik Murah

Hadir di Pameran EV dan Solusi Manufaktur, ZPT Tawarkan Motor Listrik Murah

3449
0
Pameran Dagang Kendaraan Listrik (EV) dan Solusi Manufaktur Indonesia oleh GEM Indonesia di JIExpo Kemayoran, PT ZPT bekerja sama dengan Mangosteen, Kamis (16/5/2024). Dok. MNI

NIKEL.CO.ID, JAKARTA –Pameran Dagang Kendaraan Llistrik dan Solusi Manufaktur Indonesia atau Indonesia`s Leading Trade Show for Electric Vehicles (EV) & Manufacturing Solutions, di Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran, Jakarta Pusat, hari kedua dihadiri berbagai perusahaan EV, baik dalam negeri maupun luar negeri. Salah satunya, PT Zeus Pilihan Terbaik (ZPT) yang menjual produknya sangat murah, dari Rp5 juta-Rp18 Juta.

Pameran dagang EV yang diselenggarakan PT Global Expo Management (GEM) Indonesia tersebut diikuti 1.300 peserta dari berbagi perusahaan EV dan manufaktur pendukungnya, baik dari dalam maupun luar negeri, dan berlangsung selama tiga hari, 15-17 Mei 2024.

Teknik Sales ZPT, Suharyono, mengatakan, ZPT bergerak di bidang industri sepeda dan motor listrik. Perusahaan ini bekerja sama dengan perusahaan sepeda dan motor listrik asal China, Guangdong Mangosteen Technology Co., Ltd. (Mangosteen), untuk pemasaran produknya di Indonesia. Berbagai jenis sepeda dan motor listrik dipamerkan, mulai dari jenis M1, M1PS, FT-01, hingga FT-02.

Suharyono menambahkan, dua produk utama ZPT yang merupakan buatan anak negeri yang telah diproduksi saat ini harga motor ZPT di bawah Rp20 juta hingga di bawah Rp10 juta.

“Untuk harga motor listrik ZPT yang sudah dipotong subsidi Rp7 juta, total harga sebesar Rp18 juta,” katanya saat diwawancara nikel.co.id, di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Kamis (16/5/2024).

Selain itu, ia menambahkan, masih ada dua produk ZPT lainnya yang harganya sangat ringan di kantong, yakni di bawah Rp 10 juta.

“Kalau umumnya di dealer kita yang resmi juga ada Rp7 jutaan, bahkan yang Rp3 jutaan juga ada. Mereknya dari  ZPT,” ujarnya.

Dia menjelaskan, dua produk motor yang dibuat ZPT, yaitu ZPT Nimbuzz dan ZPT NYX. ZPT Nimbus modelnya mirip Scoopy, memiliki tenaga 800 watt, dan baterai 60 km untuk 20Ampere.

“Daya jangkau speed 50 km dan jarak tempuh 50-60 km, harga di kisaran Rp3 juta,” jelasnya.

Kemudian, ia menuturkan, untuk ZPT NYX, modelnya seperti Vespa dan kecepatan berada di rata-rata 60 km.

“Dengan jarak tempuh 60-70km, harga Rp5 juta, namun barangnya inden,” tuturnya.

Kedua motor listrik tersebut adalah buatan lokal, dibuat di pabrik ZPT di Cibinong, Bogor, Jawa Barat. Keduanya didukung baterai jenis sealed lead acid (SLA) dengan motor power 1.200 watt. Dari spesifikasi itu, motor listrik ZPT diklaim cocok digunakan di perkotaan.

ZPT menjanjikan akan menghadirkan motor listrik termurah se-Indonesia agar masyarakat Indonesia dapat mendapatkan motor listrik yang benar-benar terjangkau. Harga terjangkau tersebut dipatok agar seluruh lapisan masyarakat dapat memiliki motor listrik. Selain itu, hal ini juga merupakan salah satu strategi demi mendorong penjualan motor listrik ZPT dan menekan polusi.

ZPT hadir untuk memberikan solusi pengurangan polusi udara, terutama di kota-kota besar. Salah satu solusi adalah menghadirkan kendaraan yang ramah lingkungan, dengan teknologi hijau. (Shiddiq)